Madiunpunyakita.com — PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 7 Madiun turut menyemarakkan kegiatan Sunday Morning (Sunmor) di kawasan Car Free Day (CFD) Bundaran Jalan Serayu, Kota Madiun, Minggu (26/10/2025). Partisipasi ini menjadi bagian dari upaya KAI untuk semakin dekat dengan masyarakat melalui berbagai program menarik, mulai dari diskon tiket hingga layanan kesehatan gratis.
Manajer Humas KAI Daop 7 Madiun, Rokhmad Makin Zainul, mengatakan, keikutsertaan KAI dalam kegiatan masyarakat seperti Sunmor merupakan langkah strategis untuk memperkuat interaksi langsung dengan calon pelanggan dan memperkenalkan berbagai layanan yang dimiliki perusahaan.
"Kami sangat antusias bisa hadir dalam event Sunmor di CFD Bundaran Jalan Serayu. Ini merupakan kesempatan yang baik bagi KAI Daop 7 untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat sekaligus memperkenalkan kemudahan serta kenyamanan layanan kereta api,” ujar Rokhmad Makin Zainul.
Dalam kegiatan ini, KAI Daop 7 Madiun menghadirkan sejumlah program menarik, antara lain:
Diskon Tiket 20 Persen.
Masyarakat yang datang ke booth KAI di area CFD berkesempatan memperoleh potongan harga tiket kereta api sebesar 20 persen untuk pembelian langsung di lokasi selama acara berlangsung.
Merchandise Eksklusif.
Pengunjung yang melakukan transaksi atau mengikuti aktivitas di booth KAI juga berpeluang mendapatkan berbagai merchandise menarik sebagai bentuk apresiasi dari perusahaan.
Layanan Kesehatan Gratis.
Selain promosi tiket, KAI Daop 7 Madiun menyediakan layanan pengobatan gratis bagi masyarakat yang hadir di CFD. Program ini menjadi wujud nyata kepedulian KAI terhadap kesehatan masyarakat di wilayah operasionalnya.
Rokhmad Makin Zainul menambahkan, kegiatan seperti ini diharapkan tidak hanya menjadi sarana promosi, tetapi juga membangun kedekatan emosional antara KAI dan masyarakat.
“Melalui layanan pengobatan gratis dan program diskon tiket ini, kami ingin menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat. KAI Daop 7 Madiun berkomitmen terus berperan aktif dalam kegiatan sosial sekaligus mengajak masyarakat menjadikan kereta api sebagai pilihan transportasi utama,” katanya.
Dengan kegiatan ini, KAI Daop 7 Madiun berharap citra perusahaan sebagai penyedia layanan transportasi publik yang modern, aman, dan ramah masyarakat semakin kuat di mata publik. (mpk01).
