Madiunpunyakita.com — Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) ke-11 tahun 2025, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Madiun menggelar acara Ngaji Organisasi di Gedung NU Center, Desa Munggut, Kecamatan Wungu, Jumat malam (24/10/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Madiun, dr. Purnomo Hadi, perwakilan TNI/Polri, sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, jajaran struktural NU se-Kabupaten Madiun, serta para tokoh masyarakat.
Hadir sebagai narasumber, Dr. KH. Abdullah Syamsul Arifin, M.H.I dari Jember, yang memaparkan pentingnya penguatan organisasi ke-NU-an dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan dan keislaman. Ia menekankan bahwa santri dan pesantren memiliki peran strategis dalam menjaga keutuhan bangsa di tengah tantangan globalisasi.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Madiun menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Madiun, saya menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada PCNU Kabupaten Madiun yang telah menjadi inisiator dan pelaksana utama dari rangkaian kegiatan Hari Santri 2025 ini. Kantor PCNU hari ini menjadi saksi semangat persatuan dan kecintaan kita semua kepada tradisi pesantren dan nilai-nilai kebangsaan,” ujar Purnomo Hadi.
Ia menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus bersinergi dengan pesantren dan para kiai dalam meningkatkan kualitas pendidikan serta pemberdayaan santri di Kabupaten Madiun.
Acara Ngaji Organisasi Hari Santri ini tidak hanya menjadi ajang refleksi atas perjuangan para santri dalam sejarah bangsa, tetapi juga menjadi momentum memperkuat peran pesantren sebagai pilar moral dan pendidikan masyarakat.
Pemerintah Kabupaten Madiun berharap, kegiatan semacam ini dapat menjadi ruang pembelajaran sekaligus penguatan karakter bagi generasi muda, demi kemajuan daerah dan kejayaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (mpk01).
